Kapolrestabes Makassar Tunjukkan Kepedulian Sosial Kepada Warga

Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Mokhamad Ngajib kembali menunjukkan jiwa sosialnya kepada warga yang membutuhkan. Pada senin (7/10/2024) lalu Ngajib memperlihatkan hal itu, saat melihat seorang pria tua yang terbaring sakit di bawah fly over.

Awalnya dia melihat seorang pria tua yang terlihat lemah, selepas dia melaksanakan salat zuhur di Masjid Berbudi Presisi. Dia melihat pria tersebut lalu langsung mengambil tindakan cepat.

Dikutip dari akun instagram @polrestabes_makassar, Kapolres terlihat mendekati pria tersebut. Warga menyebut pria itu sudah sakit selama kurang lebih satu pekan.

Melihat kondisi itu, Ngajib dengan sigap menghubungi Kasi Dokkes Polrestabes Makassar untuk memberikan pertolongan medis

Dia juga langsung memberikan pakaian yang lebih layak kepada pria tua tersebut. Tak lama kemudian, tim dari Sie Dokkes Polrestabes Makassar tiba di lokasi dengan mobil ambulans dan peralatan medis.

Pria tua itu langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

“Kami berkewajiban memastikan setiap warga yang membutuhkan pertolongan mendapatkan bantuan sesegera mungkin,” ujar Ngajib, Senin (7/10/2024) malam.

Menurut mantan Kapolrestabes Palembang ini, saat dirinya mengetahui kondisi pria tua tersebut, ia langsung memanggil tim medis.

“Saat mengetahui ada warga yang sakit, saya langsung meminta tim kesehatan untuk menanganinya. Semoga bapak tersebut segera pulih dan mendapat perawatan terbaik,” imbuhnya.

Tindakan cepat ini mendapat apresiasi dari warga sekitar, menunjukkan kepekaan dan kepedulian Kapolrestabes Makassar terhadap kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Kota Makassar. (*)

Tinggalkan komentar