Momentum Perpisahan Andi Arwin Azis, Pemkot Makassar Gelar Refleksi dan Kebersamaan

Makassar – Pemerintah Kota Makassar akan menggelar acara perpisahan bagi Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, yang segera mengakhiri masa jabatannya. Kegiatan ini akan berlangsung di Halaman Balaikota Makassar pada Jumat, 22 November 2024, dan diisi dengan berbagai kegiatan kebersamaan.

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar, Irwan Rusfiady Adnan, mengungkapkan rencana tersebut saat memimpin rapat koordinasi di ruang Sipakatau pada Rabu (20/11/2024). Acara perpisahan akan diawali dengan apel pagi dan dilanjutkan dengan senam bersama yang melibatkan seluruh unsur Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan perusahaan daerah (Perusda).

“Kegiatan ini menjadi momen untuk melepas Pak Andi Arwin Azis, yang selama dua bulan telah memimpin Pemkot Makassar dengan baik,” kata Irwan.

Selain senam, kegiatan ini juga akan menjadi ajang refleksi atas kinerja Andi Arwin Azis selama dua bulan masa jabatannya. Rencananya, acara tersebut akan menampilkan laporan program utama yang telah dilaksanakan serta video dokumentasi perjalanan kepemimpinannya.

“Pak Arwin akan memaparkan capaian-capaian programnya, dan kita juga akan melihat kilas balik melalui video yang menampilkan dedikasi serta kerja keras beliau,” tambah Irwan.

Dalam pesan yang disampaikan melalui Irwan, Andi Arwin Azis berharap acara perpisahan ini tetap sederhana namun mampu mempererat kebersamaan.

“Pak Andi ingin momen ini diisi dengan kegiatan yang hangat, sederhana, dan bisa memperkuat rasa persatuan kita,” ujar Irwan.

Irwan juga mengimbau seluruh pihak untuk mempersiapkan acara dengan baik sebagai bentuk penghargaan atas kontribusi Andi Arwin Azis.

“Mari kita bersama-sama menjadikan hari terakhir Pak Andi Arwin sebagai Pjs Wali Kota Makassar menjadi momen yang berkesan, sebagai tanda apresiasi atas pengabdian beliau,” tutup Irwan.

Tinggalkan komentar