Dinas Pertanahan Makassar Perkuat Komitmen Implementasi Pancasila

Makassar,–Seluruh pegawai Dinas Pertanahan Kota Makassar menghadiri upacara peringatan Hari Pancasila yang digelar Pemerintah Kota Makassar di Lapangan Karebosi, Senin (2/6/2025) pagi. Kegiatan tahunan ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin dan diikuti seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah.  

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pertanahan Dra. Hj. Sri Sulsilawati, M.Si menekankan pentingnya aktualisasi nilai-nilai Pancasila dalam pelayanan publik. 

“Sebagai instansi yang mengurusi bidang pertanahan, kami wajib menjadikan Pancasila sebagai landasan etika kerja dan pengambilan kebijakan,” ujarnya.  

Upacara yang berlangsung khidmat ini menjadi sarana refleksi bagi aparatur sipil negara untuk mengimplementasikan nilai-nilai Pancasila dalam tugas sehari-hari. 

Dinas Pertanahan khususnya berkomitmen untuk menerapkan prinsip keadilan sosial dalam setiap pelayanan pertanahan kepada masyarakat.  

“Kami akan terus berupaya memberikan pelayanan yang berkeadilan dan tidak diskriminatif, sesuai semangat Pancasila,” tambah Sri Sulsilawati.  

Kegiatan ini sekaligus memperkuat sinergi antar SKPD dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang berlandaskan nilai-nilai luhur bangsa. Dinas Pertanahan bertekad untuk terus menjadi contoh dalam penerapan nilai-nilai Pancasila di tengah masyarakat.  (*)

Tinggalkan komentar