Makassar, –Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Kota Makassar, Drs. A. Irwan Bangsawan, M.Si, memimpin rapat evaluasi dan monitoring program Kependudukan, Keluarga Berencana, dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) pada Senin (23/6/2025).

Rapat ini bertujuan meningkatkan efektivitas pelaksanaan program serta memastikan tercapainya target yang telah ditetapkan.
Rapat dihadiri oleh jajaran struktural dinas, termasuk Kepala Bidang Pengendalian Penduduk, Kepala Bidang Keluarga Berencana, dan Kepala Bidang Penyuluhan dan Penggerakan Masyarakat.
Turut hadir seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Keluarga Berencana se-Kota Makassar, serta Petugas Keluarga Berencana (PKB) dan Petugas Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) dari berbagai wilayah di kota ini.
- Pastikan Warga Aman, Wali Kota Makassar Tinjau Lokasi Banjir Katimbang
- Pegadaian Serahkan Ambulans untuk Puskesmas Perawatan Saleman
- Cuaca Ekstrem, TRC BPBD Makassar Bergerak Cepat Tangani Rumah Rusak dan Pohon Tumbang
- BPBD Makassar Aktifkan Status Siaga Darurat Bencana
- Appi Kenang Alm H Bahtiar Bakri Sebagai Sosok Penopang Politiknya
Dalam sambutannya, Drs. A. Irwan Bangsawan, M.Si menekankan pentingnya evaluasi dan monitoring untuk mengoptimalkan pelaksanaan program KKBPK.
“Dengan evaluasi yang tepat, kami yakin program dapat berjalan lebih optimal dan memberikan dampak positif bagi masyarakat, khususnya dalam hal pengendalian penduduk, keluarga berencana, dan pembangunan keluarga,” ujarnya.
Rapat ini juga menjadi wadah koordinasi antar-stakeholder guna menyelaraskan langkah dan strategi pencapaian sasaran program. Diharapkan, melalui sinergi yang baik antara jajaran dinas, UPT, PKB, dan PLKB, target KKBPK Kota Makassar dapat tercapai secara maksimal.
Program KKBPK sendiri memiliki peran strategis dalam mendukung kualitas hidup masyarakat melalui pengendalian jumlah penduduk, peningkatan kesadaran berencana, dan penguatan ketahanan keluarga. Dengan langkah evaluasi ini, Dinas PPKB Kota Makassar berkomitmen terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. (*)
