Jakarta,-– Memperingati Hari Anak Nasional, Santika Indonesia Hotels & Resorts menggelar program unik bertajuk “GM For A Day”, di mana 47 anak terpilih berkesempatan mengambil alih peran sebagai General Manager (GM) di seluruh Hotel Santika dan Hotel Santika Premiere di Indonesia. Acara yang digelar serentak pada Sabtu (26/7/2025) ini mendapat antusiasme tinggi dengan total 291 pendaftar.

Prita Gero, Corporate Marcomm Manager Santika Indonesia Hotels & Resorts, menjelaskan bahwa program ini bertujuan memperkenalkan dunia hospitality kepada anak-anak sekaligus memperkuat hubungan lintas generasi. “’GM For A Day’ dirancang sebagai momen berharga bagi anak-anak untuk belajar memimpin, mengambil keputusan, dan mengenal industri perhotelan secara langsung. Kami berharap pengalaman ini membentuk kepercayaan diri dan jiwa kepemimpinan mereka,” ujar Prita.
Salah satu peserta, Thirfa (7 tahun), menjalani hari sebagai GM cilik di Hotel Santika Makassar. Ia diajak mengikuti serangkaian aktivitas GM, mulai dari morning briefing, inspeksi kamar, membuat omelet, hingga makan siang di restoran hotel. “Kami senang Thirfa bisa menjadi bagian dari tim kami hari ini,” kata perwakilan hotel.
Selain pengalaman langsung, para GM cilik juga mendapat hadiah menarik dari sponsor seperti Eraspace, Majalah Bobo, Leeviera Kids, dan Toys Kingdom. Khusus peserta dari Jabodetabek, Jagat Satwa Nusantara mengajak mereka berkeliling wahana di TMII, termasuk Taman Burung dan Museum Komodo.
Tiga peserta dengan CV terbaik akan mendapatkan smartphone, tablet, backpack, dan sertifikat yang diumumkan akhir Juli 2025. Bagi yang belum terpilih, Santika memberikan voucher diskon Rp200.000 di MySantika dan merchandise sebagai apresiasi.
Hotel Santika (bintang 3) dan Santika Premiere (bintang 4) merupakan bagian dari Santika Indonesia Hotels & Resorts yang mengusung konsep “Indonesian Home”, menonjolkan budaya Indonesia melalui arsitektur, kuliner, dan fasilitas ramah keluarga. Saat ini, jaringan tersebut memiliki 31 Hotel Santika dan 17 Hotel Santika Premiere yang tersebar dari Medan hingga Ambon.
Program ini tidak hanya menghibur, tetapi juga menjadi wadah edukasi bagi generasi muda untuk mengeksplorasi potensi kepemimpinan dan industri perhotelan sejak dini. (*)
