Porseni HUT RI ke-80 Makassar: Ajang Kebersamaan ASN hingga Penguatan Semangat Kemerdekaan

Makassar, –Pemerintah Kota Makassar resmi membuka Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) dalam rangka memperingati HUT RI ke-80 di Tribun Lapangan Karebosi, Jumat (8/8/2025). Acara yang dihadiri oleh seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) ini turut dihariri Kepala Dinas Pertanahan Kota Makassar, Dra. Hj. Sri Sulsilawati, M.Si, sebagai simbol dukungan penuh pemerintah terhadap semangat kebersamaan dan sportivitas pegawai.  

Porseni kali ini tidak sekadar ajang kompetisi, tetapi juga menjadi wadah silaturahmi bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) se-Kota Makassar. Berbagai perlombaan digelar, mulai dari cabang olahraga hingga pertunjukan seni, yang bertujuan memperkuat solidaritas sekaligus memupuk kreativitas di kalangan pegawai pemerintah.  

Sri Sulsilawati dalam kesempatan ini menekankan pentingnya semangat kolaborasi antar-SKPD. “Porseni bukan hanya tentang menang atau kalah, tapi bagaimana kita membangun sinergi sebagai satu keluarga besar Pemerintah Kota Makassar,” ujarnya.  

Setelah pembukaan meriah di Lapangan Karebosi, rangkaian lomba dilanjutkan di Hall Kantor Wali Kota Makassar. Beberapa kategori yang dipertandingkan meliputi futsal, bulu tangkis, tenis meja, lomba lagu nasional, hingga pentas seni budaya.  

Kegiatan ini juga menjadi refleksi atas semangat kemerdekaan, di mana ASN diharapkan dapat meneladani nilai-nilai perjuangan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.  

Porseni HUT RI ke-80 ini sekaligus menunjukkan komitmen Pemerintah Kota Makassar dalam meningkatkan kesejahteraan mental dan fisik pegawai. Dengan adanya ajang ini, diharapkan tercipta lingkungan kerja yang dinamis, sehat, dan penuh semangat gotong royong.  

“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya seremonial, tetapi benar-benar membawa dampak positif bagi kebersamaan dan kinerja ASN ke depan,” tambah Sri Sulsilawati.  

Porseni akan berlangsung hingga pertengahan Agustus 2025, dengan puncak acara berupa penyerahan penghargaan kepada pemenang lomba sekaligus penutupan yang dijadwalkan dihadiri oleh Wali Kota Makassar.  (*)

Tinggalkan komentar