Kadis Diknas Temui Kejari Makassar Bahas Pengadaan Seragam Sekolah

Makassar,–Kejaksaan Negeri (Kejari) Makassar menerima kunjungan audiensi dari Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Achi Soleman, S.STP., M.Si. Senin (11/8/2025), beserta rombongan. Pertemuan ini berlangsung di Ruang Rapat Kantor Kejari Makassar dan dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Makassar, Bapak Nauli Rahim Siregar, S.H., M.H.

Kunjungan ini dilakukan dalam rangka koordinasi terkait Permohonan Pendampingan Pemeriksaan Seragam Sekolah berdasarkan Surat Persetujuan Pengawalan dan Pengamanan Pelaksanaan Surat Perintah Pengamanan Proyek Strategis/Prioritas Daerah Kota Makassar. Fokus pembahasan adalah pengadaan baju seragam untuk siswa SD dan SMP se-Kota Makassar oleh Dinas Pendidikan pada Tahun Anggaran 2025.

Dalam pertemuan tersebut, Kadis Pendidikan Kota Makassar menyampaikan pentingnya pengawasan dan pendampingan dari Kejaksaan guna memastikan proses pengadaan berjalan transparan, sesuai prosedur, dan terhindar dari potensi penyimpangan.

“Kami berharap adanya sinergi antara Dinas Pendidikan dan Kejaksaan untuk memastikan pengadaan seragam ini berjalan lancar, efisien, dan akuntabel,” ujar Ibu Achi Soleman.

Sementara itu, Kepala Kejari Makassar, Bapak Nauli Rahim Siregar, menyambut positif permohonan tersebut dan menegaskan komitmen Kejaksaan dalam mendukung pengawasan proyek strategis daerah.

“Kejaksaan siap memberikan pendampingan hukum dan pengawasan guna memastikan proses pengadaan berjalan sesuai ketentuan dan terhindar dari tindak pidana korupsi,” tegasnya.

Pertemuan ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara Kejari Makassar dan Pemkot Makassar, khususnya dalam pengawasan proyek-proyek strategis yang menyentuh kepentingan publik. (*)

Tinggalkan komentar