Makassar,—Kepala Dinas Pertanahan Kota Makassar, Dra. Hj. Sri Sulsilawati, M.Si, menghadiri acara pelantikan dan pengambilan janji/sumpah jabatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama lingkup Pemerintah Kota Makassar.

Kegiatan tersebut berlangsung di Ruang Sipakatau, Kantor Wali Kota Makassar, pada Selasa (9/9/2025), dan dipimpin langsung oleh Wali Kota Makassar. Acara turut disaksikan oleh jajaran pejabat tinggi Pemerintah Kota Makassar.
Pelantikan ini merupakan bagian dari upaya penyegaran organisasi serta peningkatan kinerja birokrasi dalam rangka mewujudkan pelayanan publik yang lebih efektif dan responsif.
- APPI Geram Ada ASN Santai dan Merokok di Saat Jam Kerja
- Proyek RISE Jadi Andalan Makassar Atasi Sanitasi dan Banjir Perkotaan
- KPK Dalami Dugaan Aliran Dana ke Politisi PDIP
- Atasi Krisis Air Bersih di Buloa, BPBD Makassar Gandeng Yonsipur Kodam XIV/Hasanuddin
- Golkar Lutra Merapat, Appi Kantongi Dukungan 20 DPD
Dalam kesempatan tersebut, Sri Sulsilawati menyampaikan dukungan dan harapannya kepada pejabat yang baru dilantik agar dapat mengemban amanah dengan profesional, berintegritas, dan berkomitmen untuk memajukan Kota Makassar.
“Pelantikan ini bukan sekadar pergantian posisi, tetapi momentum untuk memperkuat semangat pelayanan dan tanggung jawab dalam membangun Makassar yang lebih baik,” ujarnya.

Pelantikan ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam memperkuat tata kelola pemerintahan yang bersih, transparan, dan berorientasi pada pelayanan masyarakat.