Trauma Healing Polri untuk Anak Korban Erupsi Gunung Lewotobi

Flores Timur – Polri melalui SSDM Polri bekerja sama dengan Polda NTT melaksanakan program trauma healing untuk anak-anak yang terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur.

Kegiatan ini bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada anak-anak yang berada di tenda pengungsian.

Dipimpin oleh Psikolog Kepolisian Madya Tingkat III SSDM Polri Kombes Pol. Yenny Rosmalawati Dewi, S.I.K., M.I. Kegiatan diisi dengan bermain, bernyanyi, serta memberikan motivasi kepada anak-anak.

“Pendekatan ini efektif untuk membantu mereka meredakan ketegangan emosional yang sulit mereka ungkapkan secara verbal,” jelas Kombes Yenny sebagaimana dikutip dari akun IG Humas_restabesmakassar.

Trauma healing ini diharapkan dapat mempercepat proses pemulihan emosional anak-anak, sehingga mereka kembali memiliki semangat untuk menjalani kehidupan.

Inisiatif ini merupakan wujud kepedulian Polri dalam menjaga kebersamaan dan memberikan dukungan di tengah bencana. (*)

Tinggalkan komentar