Kinerja Positif, Berikut Profil Plt Sekretaris DPRD Makassar Andi Rahmat Mappatoba

Makassar,–Andi Rahmat Mappatoba resmi dipercaya sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris DPRD Kota Makassar sejak beberapa bulan lalu. Pria yang dikenal disiplin dan memiliki pengalaman panjang di birokrasi ini, dalam waktu singkat berhasil menunjukkan kinerja yang signifikan dalam mendukung kelancaran tugas lembaga legislatif.

Selama tiga bulan terakhir, Andi Rahmat fokus melakukan pembenahan internal, mulai dari perbaikan tata kelola administrasi hingga peningkatan koordinasi antarbagian di lingkungan Sekretariat DPRD.

Upaya tersebut berdampak pada lebih cepatnya proses pelayanan terhadap kebutuhan anggota dewan, baik terkait kegiatan rapat, agenda reses, maupun penyusunan dokumen kedewanan.

“Kita ingin semua agenda seluruh dewan bisa berjalan baik, dengan harapan pelayanan masyarakat melalui kegiatan kedewanan terlayani,” ujar Andi Rahmat, Jumat (21/8/2025).

Selain itu, ia juga mendorong penerapan sistem kerja yang lebih efisien dan transparan. Salah satu langkah nyata adalah memaksimalkan pemanfaatan teknologi informasi dalam administrasi persuratan dan penjadwalan agenda dewan. Hal ini membuat arus informasi antara sekretariat dan anggota DPRD berjalan lebih lancar serta minim hambatan. Termasuk publikasi ke teman jurnalis.

Dalam aspek dukungan kegiatan dewan, Bogar–sapaan akabnya–memastikan setiap agenda berjalan sesuai standar pelayanan. Dari tiga bulan terakhir, tercatat lebih dari 25 rapat paripurna, rapat komisi, serta kegiatan reses anggota DPRD dapat difasilitasi dengan baik tanpa kendala berarti.

Tak hanya itu, ia juga menaruh perhatian pada peningkatan kapasitas sumber daya aparatur di sekretariat. Dengan memberikan arahan langsung serta mendorong budaya kerja kolaboratif, Andi Rahmat dinilai berhasil membangun semangat kerja yang lebih solid di lingkup internal. (*)

Tinggalkan komentar