Keluarga Besar Distan Makassar Berduka, Sampaikan Belasungkawa Atas Wafatnya Hj. Rahmi Supomo Guntur, KR. Caya

Makassar,–-Keluarga Besar Dinas Pertanahan Kota Makassar berduka cita atas meninggalnya Hj. Rahmi Supomo Guntur, KR. Caya. Kabar duka tersebut disampaikan secara resmi oleh pimpinan instansi.

Kepala Dinas Pertanahan Kota Makassar, Dra. Hj. Sri Susilawati MSi, beserta seluruh pegawai dan keluarga besar Dinas Pertanahan Kota Makassar menyampaikan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya almarhumah.

Dalam pernyataan dukanya, disampaikan pula doa dan harapan, “Semoga almarhumah husnul khatimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan, keikhlasan, dan kekuatan dalam menghadapi musibah ini.”

Hj. Rahmi Supomo Guntur, KR. Caya, dikenal sebagai sosoh yang dihormati. Kepergiannya merupakan kehilangan yang mendalam bagi keluarga, kerabat, dan seluruh yang mengenalnya.

Ungkapan duka dan doa mengalir dari berbagai pihak untuk mendampingi keluarga almarhumah di saat-saat penuh kesedihan ini. Semoga amal ibadah almarhumah diterima di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. (*)

Tinggalkan komentar